CfZbQfZaQYJZavGXZZdVJRQdgY4ezsH47LWSh0nQ
Bookmark

Kepsek SLBN Daha Selatan Sebagai Pengajar Dampingi Calon Guru Penggerak


Kepala Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Daha Selatan Syaiful Arif, M.Pd. laksanakan tugas sebagai Pengajar Praktik Calon Guru Penggerak Angkatan 7 Program Guru Penggerak Kabupaten Hulu Sungai Utara untuk mendampingi Calon Guru Penggerak (CGP) sesuai penugasan yang diberikan oleh Balai Guru Penggerak Kalimantan Selatan yaitu Pendampingan Individu ke empat (PI-4), tentang Observasi Pembelajaran Berdiferensiasi, Berbudaya Positif dan berintegrasi kesadaran diri, sosial dan emosional. pada awal bulan April yaitu tanggal 1 s.d 6 April 2023.

Berdasarkan surat tugas dari Disdikbud Provinsi Kalsel, Kepala Sekolah SLBN Daha Selatan melakukan observasi dengan menggunakan instrumen yang di bagi beberapa tahapan yaitu tahap Pra Observasi, tahap Observasi dan tahap Pasca Observasi. 

Dari 6 CGP yang dikunjungi dan didampinginya ada 3 CGP yang sudah menjadi Kepala Sekolah yaitu Kepsek SDN Kaludan Luar, Kepsek SDN Padang Basar Hilir dan Kepsek SDN Hambuku Lima. Selain itu satuan kerja CGP yang diobservasi adalah proses pembelajaran kelas di SMPN 4 Amuntai, SDN Inklusi Banjang 2 dan SDIT Ihsanul Amal. 

Setalah melakukan kegiatan observasi Kepala SLBN Daha Selatan melaksanakan penilaian hasil observasi di LMS diklat CGP PPGP A7 yang sudah di tentukan BGP di portal guru penggerak. 

Hasil observasi menyatakan bahwa masing-masing CGP mempunyai tujuan pembelajaran sesuai kebutuhan murid belajar, CGP telah selesai melaksanakan strategi yang dikembangkan dan menyusun rencana tindak lanjut untuk diimplementasikan dalam aksi nyata serta mempersiapkan kegiatan lokakarya 4 CGP di Kabupaten HSU.

1 komentar

1 komentar

  • SLB Negeri 2Amuntai
    SLB Negeri 2Amuntai
    14 April 2023 pukul 07.17
    Alhamdulillaah, dengan nawaitulillaah ya Mas Arif, selalu ikhlas terus bergerak mengabdi di akademisi kita
    Reply