Daha Selatan - Kepala Sekolah (Kepsek) Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Daha Selatan Syaiful Arif, M.Pd. Mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penerapan Disiplin PNS melalui Metode Outbound Satuan Pendidikan SMA, SMK, dan SLB di Kiram Park Kabupaten Banjar pada hari Selasa 9 mei - Kamis 11 Mei 2023.
Saat ditemui usai mengikuti bimtek Kepala Sekolah SLBN Daha Selatan Syaiful Arif, M.Pd. menjelaskan bahwa menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas diperlukan disiplin kerja yang tinggi untuk mencapai suatu tujuan. "Meninggalkan semua kebiasaan lama yang kurang produktif adalah prinsip perjuangan sebagai pemikir, pembaca dan penulis," ungkapnya.
Kemudian ditambahkannya disiplin dalam pekerjaan sangat penting dalam sebuah lembaga sekolah, "tanpa disiplin tidak akan ada usaha bersama yang konstruktif dalam tujuan bersama", tegasnya.
Kepsek SLBN Daha Selatan Syaiful Arif, M.Pd. juga menerangkan tokoh sosok pahlawan pendidikan Indonesia yakni Ki Hajar Dewantara yang menerapkan dari pergerakan politik praktis menjadi alat perjuangan baru berupa sekolah taman siswa, "Kita berjuang tidak lagi dengan senjata tembak menembak namun melalui ideologi, organisasi, pendidikan, mas media merupakan gerakan kecerdasan moral", terangnya.
Sebagai guru yang baik kepada peserta didik perlunya pendekatan lebih jauh kepada peserta didik dengan menanamkan moral yang berakhlakul karimah, "Guru tidak hanya mengajari murid saja namun guru yang baik adalah berdialog dengan murid tentang masa depan dan hidup juga harus ada uswah tauladan bagi anak didik, keluarga dan lingkungan sebaik- baik tauladan adalah Rosul Allah Nabi Muhammad SAW. " tutupnya.
Posting Komentar