CfZbQfZaQYJZavGXZZdVJRQdgY4ezsH47LWSh0nQ
Bookmark

Kegiatan Pembentukan Kepengurusan MKKTAS-Diksus

Kepala Tenaga Administrasi Sekolah (KTAS) SLB Negeri Daha Selatan hadiri kegiatan Pembentukan Musyawarah Kerja Kepala Tenaga Administrasi Sekolah (MKKTAS)  Pendidikan Khusus (Diksus) Provinsi Kalimantan Selatan pada hari Senin (24/06/2024).

KTAS SLB Negeri Daha Selatan Ibu. Inayatie, S.Pd. mengungkapkan peertemuan dan pembentukan MKKTAS-Diksus Prov. Kalsel ini merupakan yang perdana karna baru dibentuk untuk KTAS, "saya di percayakan sebagai Sekretaris bersama Ibu. Herna Mardiana", ungkapnya.

Kemudian ia memaparkan susunan kepengurusan MKKTAS, untuk Pembina MKKTAS-Diksus Ibu. Hj. Mahliana, S.P yang dimana beliau juga merupakan KASI GTK Diksus, untuk Ketua Bp. Hadi Zulhadi, M.Pd. dan Wakilnya Bp. Supriadi, S.M, Bendahara ibu. Astini Erawati, S.Pd.


Posting Komentar

Posting Komentar