Ki Hadjar Dewantara, atau yang bernama asli Raden Mas Soewardi Soerjaningrat ini adalah tokoh pendidikan Indonesia yang dikenal sebagai Bapak Pendidikan Nasional. Filosofi pendidikan Ki Hadjar Dewantara mencakup beberapa prinsip dasar. Dan ini merupakan bentuk landasan pemikirannya dalam mengembangkan sistem pendidikan, ungkap Kepsek SLBN Daha Selatan dalam acara Komunitas Belajar (Kombel) selasa, (13/08/2024).
Kemudian ia menambahkan diantara Visinya KHD tentang pendidikan inklusif dan humanistik melahirkan konsep "menuntun" dalam pendidikan, di mana guru berperan sebagai pemandu yang memfasilitasi perkembangan holistik siswa. "Dalam konteks ini, "menuntun" mengandung arti memberikan arahan, bimbingan, dan dukungan kepada siswa dalam proses pembelajaran mereka", paparnya.
Konsep ini telah mengubah paradigma mengajar dan belajar, mengajak para pendidik untuk menjadi pemandu yang menginspirasi dan membimbing siswa dalam meraih potensi terbaik mereka. tutupnya.
Posting Komentar